Ketua Umum FKN Arif Bersilaturahmi ke Pujakesuma Lampung

Bandar Lampung – Ketua Umum Forum Keberagaman Nusantara ( FKN) H. Arif Rahmansyah Marbun Tuanku Alamsyah berkunjung dan bersilaturahmi ke DPW Pujakesuma Lampung di Sekretariat setempat Jalan Sultan Badaruddin No 23 Langkapura, Kota Bandar Lampung, Senin ( 30/12). Dalam kunjungannya, Arif didampingi oleh H. Habibi Haliburton, ST,.M.Si.

Ketua FKN Arif Rahmansyah Marbun Tuanku Alamsyah yang juga staf khusus Wapres KH Ma’ruf Amin dan rombongan diterima oleh Ketua DPW Pujakesuma Lampung Ki Hi Nuryono dan Hartono MP

Dalam silaturahmi tersebut, Ketua PBNU ini mengungkapkan bahwa Pujakesuma memiliki peran besar dalam menjaga toleransi dan merawat kebhinekaan.

“Pujakesuma adalah paguyuban yang tidak hanya konsen pada pelestarian seni budaya daerah tapi juga berperan dalam merawat kebhinekaan menjaga toleransi antar umat beragama,” paparnya.

Sementara itu, Ketua DPW Pujakesuma Lampung Ki Hi Nuryono, menyambut baik silaturahmi Ketua FKN Arif Rahmansyah Marbun Tuanku Alamsyah.

“Saya sangat berterimakasih kepada Pak Arif Ketua Umum FKN yang telah menyempatkan waktunya berkunjung ke Sekretariat Pujakesuma Lampung, sehingga kami memiliki semangat baru untuk terus melestarikan budaya daerah sebagai identitas bangsa,”ujar Nuryono

Nuryono juga mendukung keberadaan Forum Keberagaman Nusantara ( FKN) yang memiliki niat untuk masa depan bangsa yang lebih baik.

“FKN adalah forum lintas suku, etnis, agama dan budaya. Yang bertujuan saling menghormati, menghargai dan menyayangi sesama anak bangsa,” ulas pria low profile ini yang dikenal cukup dekat dengan Jendral Pol Drs Agus Andrianto Dewan Pembina DPP Pujakesuma yang juga menjabat Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *