Bandar Lampung, Anggota DPRD Kota Bandar Lampung dari Fraksi PDI Perjuangan Sri Ningsih Djamsari, SH menggelar sosialisasi Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan ( IPWK) di Kelurahan Sukarame Kecamatan Sukarame, Kamis ( 16/3).
Kegiatan ini dihadiri kurang lebih seratus tiga puluh orang yang didominasi Ibu-ibu. Juga menghadirkan narasumber Apriliati, SH, MH Anggota DPRD Lampung dan Suhendar, SE, MS. Ak. Akt Dosen Universitas Islam Negeri ( UIN ).
Dalam kesempatan tersebut, Sri Ningsih Djamsari mengajak masyarakat untuk saling menghormati. Hidup rukun dan saling tolong menolong.
“Karena itu contoh sederhana implementasi nilai-nilai Pancasila,” kata politisi partai besutan Ibu Hj Megawati Soekarnoputri.
Sementara itu Apriliati, SH, MH mengungkapkan nilai-nilai Pancasila sudah mulai menipis ‘degradasi Pancasila’
“Maka diadakan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan ( IPWK ) oleh DPRD Kota maupun DPRD Provinsi. Harapannya agar semangat Pancasila terus bergelora di masyarakat,” jelasnya.
Tapi lebih penting dari semua itu lanjut Apriliati, kita harus mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari berbangsa dan bernegara.
“Caranya adalah berbahasa Indonesia yang baik, bangga dengan budaya Indonesia, mencintai produk Indonesia dan gunakan hak pilih,” ujarnya.
Ditempat yang sama Suhendar, SE, M.S.Ak.Akt mengatakan, saling menghargai dan berbuat baik adalah inti dari Pancasila.
“Oleh karena itu harmonisasi antara masyarakat harus kita jaga. Jelang tahun politik jaga persatuan dan kesatuan. Kita perkuat Pancasila kanan kiri adalah saudara,” papar Dosen Universitas Islam Negeri (UIN). (*).