Qurban Wujud Nyata Nilai-nilai Pancasila

Bandar Lampung – Menyambut Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijah 1446 H atau bertepatan dengan hari Jumat 6 Juni 2026, DPD Perjuangan Lampung melaksanakan pemotongan hewan qurban di Sekretariat setempat.

Wakabid keagamaan DPD PDI Perjuangan Lampung M. Habib menyebut kegiatan penyembelihan hewan qurban tersebut, telah menjadi tradisi PDI Perjuangan dalam menyambut Idul Adha sekaligus wujud nyata pengamalan nilai-nilai Pancasila..

“Selain sebagai ibadah, qurban juga wujud nyata implementasi nilai-nilai Pancasila, khususnya sila ke-1 Ketuhanan Yang Maha Esa lalu semangat gotong royong dan solidaritas sosial,” ujarnya pada awak media di Sekretariat DPD PDI Perjuangan Lampung, Jl. P. Emir M. Noer No. 3 Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung, Jumat ( 6/06 ).

Hewan qurban yang disembelih lanjut Habib, tercatat total berjumlah 25 ekor yang terdiri dari 11 sapi dan 14 kambing.

“Dan, hewan qurban berasal dari hasil gotong royong para kader partai, mulai dari Anggota Fraksi, Fungsionaris partai hingga Kepala Daerah yang diusung oleh PDI Perjuangan,” jelasnya.

Menurut Habib kegiatan penyembelihan hewan qurban dilakukan serentak secara Nasional oleh DPD dan DPC se-Indonesia sebagai bentuk kepedulian kepada wong cilik sesuai pesan Ketua Umum Ibu Hj. Megawati Soekarnoputri.

“Pendistribusian daging qurban sendiri diprioritaskan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, kader, satgas keluarga besar PDI Perjuangan,” pungkasnya.

Sementara itu, pantauan wartawan dilokasi penyembelihan hewan qurban hadir sejumlah pengurus DPD PDI Perjuangan Lampung, Kostiana, Apriliati, Hermanus, Cik Raden, Budhi Condrowati, Ni Ketut Dewi Nadi, Donald Haris Sihotang, Habib, Siska dan Sutono serta Ketua Bamusi Lampung. (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *