Nuryono Pujakesuma Lampung, Selamat dan Sukses Atas Kemenangan Bupati Riyanto

Oplus_131072

Bandar Lampung, Ketua DPW Paguyuban Keluarga Besar Pujakesuma Lampung Ki Hi Nuryono mengucapkan selamat kepada Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu Hi Riyanto Pamungkas – Umi Laila atas kemenangannya pada Pilkada Pringsewu 2024.

“Alhamdulillah, kita sudah melaksanakan pesta demokrasi Pilkada Pringsewu 27 November 2024 dengan penuh kedamaian. Selamat dan sukses atas kemenangan Riyanto – Umi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Pringsewu, Periode 2025-2030,” ucap Hi Nuryono, Selasa (3/12/2024 ).

Pemilihan dan penghitungan suara lanjut Nuryono, telah selesai, dan menghasilkan pemimpin baru, Bupati terpilih mas Riyanto.

“Selamat dan sukses Bupati terpilih mas Riyanto semoga amanah membawa Pringsewu lebih maju. Kita dukung Bupati dan Wakil Bupati terpilih demi kemajuan Kabupaten seribu bambu ini,” pungkasnya.

Kita berharap usai pemungutan suara yang digelar oleh KPU selesai, semua dapat bersatu kembali meskipun berbeda pilihannya.

“Mulai hari ini kita hilangkan perbedaan, bersatu kembali bersama merajut tali silaturahmi. Kita dukung Bupati dan Wakil Bupati terpilih Riyanto – Umi untuk mewujudkan visi dan misi membangun Pringsewu,” ujarnya

Dalam kesempatan ini, Nuryono berpesan kepada seluruh tim pendukung Riyanto – Umi untuk menjaga suasana kondusif dan persatuan.

“Bupati terpilih Hi. Riyanto Pamungkas adalah pemimpin untuk seluruh masyarakat Pringsewu. Mari kita bersama-sama menjaga kondusifitas dan persatuan untuk membangun Pringsewu yang lebih baik,” harap Nuryono yang dikenal cukup dekat dengan Jendral Pol Drs Agus Andrianto Dewan Pembina DPP Pujakesuma yang juga menjabat Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Untuk diketahui, berdasarkan rapat pleno terbuka KPUD Pringsewu di Hotel Urban, Senin ( 2/12) pasangan Riyanto Pamungkas – Umi Laila meraih 107.249 suara, unggul dari tiga pasangan lainnya Fauzi – Laras ( 57.422 ), Adi – Hisbullah ( 40.600 ) dan Ririn – Wiriawan ( 21.605 ). (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *